Ciyuuss....???
Masa sih kita bisa motret tanpa lensa??, kalau lensa didefinisikan sebagai benda terbuat dari kaca, maka jawabannya tentu saja bisa.
Untuk pengganti lensa, cukup gunakan karton yang cukup tebal untuk menghalangi masuknya cahaya, lalu lubangi karton tersebut dengan jarum jahit.
Sayangnya trik ini hanya berlaku untuk pengguna DSLR yang bisa mencopot lensa dari badan kamera. Triknya sebenarnya sederhana.
Ganti kamera dengan karton yang sudah kita buat tadi seperti susunan di bawah ini
Hasil jepretannya cukup lumayan, dengan sedikit bantuan GIMP, kita akan dapat gambar yang lumayan nyata dan tidak terlalu abstrak :)
Foto Matahari Terbit
Foto Pohon Di Siang Bolong
Foto Kembang Soka
Peringatan!!! jika anda takut sensor kamera DSLR anda kotor, Jangan Lakukan Percobaan Ini di Rumah !!! :D
Sayang sekali gambar yang kita dapat sangat kabur. Jika anda ingin meningkatkan kualitas gambar anda, tengok referensi berikut
http://www.waybeyondmonochrome.com/WBM2/TOC_files/PinholePhotographyEd2.pdf
No comments:
Post a Comment