Halaman Kami


Friday, 25 November 2011

Origami (1) Membuat boneka Tongki


Kita semua tentu sudah hapal di luar kepala bagaimana membuat ini...

Juga ini :)

Dulu ada satu lagi origami wajib yang "harus dikuasai" anak-anak kecil saat itu, yaitu Boneka Tongki. Boneka ini cukup keren (paling nggak menurut saya) karena mulutnya bisa mangap-mangap seperti orang bicara.


Sayangnya saya sudah lupa bagaimana membuat boneka Tongki. Terima kasih kepada Mbah Google, saya akhirnya menemukan satu link yang memberikan video guideline membuat boneka Tongki ini (http://crafts.123peppy.com/how-to-make-a-puppet-with-color-papers/72)

Berhubung saya gaptek dan sampai detik ini nggak pernah berhasil nempelin video via Kompasiana, maka saya coba rangkum apa yang saya lihat di video tsb.


Persiapan Bahan


  • satu lembar kertas A4

  • sebuah gunting

  • sepasang tangan terampil

  • satu gelas teh manis hangat (ini sih buat jaga-jaga kalau lagi haus saat bikin boneka :D)


Proses Pembuatan


Lipat (garis coklat putus-putus) dan gunting kertas A4 (garis biru muda) seperti berikut
1322284020698534453
Lipat bagian bujur sangkar ke arah dalam seperti berikut
1322284143794689628
Lipat lagi ke arah luar seprti berikut
13222841981356793559
kali ini lipat ke dalam seperti berikut
1322284244603647254
lipat lagi ke dalam seperti berikut
1322284680453940765
Nah bagian yang terakhir ini agak sulit di bikin gambarnya..... bagian terakhir ini membuka kuping sehingga akan menjadi seperti ini.
1322285275774228215
dengan memanfaatkan sisa guntingan kertas pada langkah yang pertama...kita tinggal bikin penggerak mulutnya deh. Caranya kertas sisa dilipat-lipat lalu disisipkan ke mulut Tongki.

13222854111837496167

Dan Tongki pun siap beraksi....selamat berakhir pekan dan mencoba :)


Artikel lain yang mungkin bermanfaat

No comments:

Post a Comment